• Home/
  • Serba Serbi/
  • Polresta Pontianak Gelar Syukuran Kenaikan Pangkat dan Pelepasan Purna Bhakti Personil TMT 1 Juli 2024

Polresta Pontianak Gelar Syukuran Kenaikan Pangkat dan Pelepasan Purna Bhakti Personil TMT 1 Juli 2024

PROBOLINGGO, Prudensi.cpm-Polda Kalbar 2 Juli 2024 – Polresta Pontianak melaksanakan kegiatan syukuran kenaikan Pangkat dan pelepasan Purna Bhakti personil pada hari ini, Selasa, 2 Juli 2024. Acara yang berlangsung di Aula Ballrom Presisi Polresta Pontianak ini dihadiri oleh para pejabat utama, Bhayangkari, personil yang naik pangkat, dan personil yang memasuki masa purna bhakti.

Personil Polresta Pontianak yang mendapatkan kenaikan pangkat lebih tinggi sebanyak 63 personil dari pangkat Briptu sampai dengan AKP dan untuk personil yang melaksanakan Purna Bhakti sebanyak 3 Personil yaitu Akp(Purn) Nuryaningsih, Akp ( Purn ) Supriyadi dan Iptu (Purna) Sri Awali yang melaksanakan Purna Bhakti terhitung mulai tanggal 1 Juli 2024.

Kapolresta Pontianak, Kombes Pol Adhe Hariadi, S.I.K., M.H., dalam sambutannya menyampaikan rasa syukur dan bangga atas prestasi yang telah dicapai oleh personil yang naik pangkat. “Kenaikan pangkat ini merupakan bentuk apresiasi atas dedikasi dan kerja keras yang telah ditunjukkan oleh rekan-rekan selama ini. Semoga dengan pangkat yang baru, rekan-rekan dapat semakin termotivasi untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” ujarnya.

Selain itu, Kombes Pol Adhe Hariadi juga memberikan penghargaan dan ucapan terima kasih kepada personil yang memasuki masa purna bhakti. “Kami mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya atas pengabdian dan kontribusi yang telah diberikan selama bertugas di Polresta Pontianak. Semoga masa purna bhakti ini dapat dinikmati dengan penuh kebahagiaan bersama keluarga,” tambahnya.

Acara ini berlangsung dengan khidmat dan penuh rasa kekeluargaan. Setelah sambutan dari Kapolresta, acara dilanjutkan dengan prosesi penyematan tanda pangkat baru kepada personil yang naik pangkat serta penyerahan cendera mata kepada personil purna bhakti. Para Bhayangkari juga turut serta dalam memberikan dukungan dan ucapan selamat kepada personil yang naik pangkat maupun yang purna bhakti.

Syukuran ini ditutup dengan doa bersama dan ramah tamah yang diikuti oleh seluruh tamu undangan. Semoga dengan adanya acara ini, semangat kebersamaan dan solidaritas di lingkungan Polresta Pontianak semakin kuat dalam menjalankan tugas dan tanggung jawabnya demi keamanan dan ketertiban masyarakat.(Dedy/Humas)

Leave A Comment

All fields marked with an asterisk (*) are required